Jumat, 26 April 2013

}**AKIBAT MELALAIKAN SHALAT**{




Bagisaya, dulu, shalat merupakan hal yang biasa yang tidak perlu terlalu dipermasalahkan. Bahkan saya sering meninggalkan
shalat dan juga sering mengulur-ulur waktu shalat. Tapi baru-
baru ini saya mengalami hal yang tidak mungki dapat saya lupakan seumur hidup saya.

Pengalaman ini terjadi pada tanggal 20 Mei 1993 dimana pada malam itu aku tidur sendiri di kamar kos. Sekitar pukul 03.00 WITA, aku mengalami hal yang sangat aneh sekali. Aku merasa sangat ketakutan dan aku pikir hanyalah mimpi saja. Begitu aku terjaga dari tidurku, rasa takut itu masih ada, bahkan menjadi-jadi. Waktu itu yang aku ingat hanya satu, yaitu kematian. Apakah saat ini aku akan mati dan apakah aku rela meninggalkan dunia ini sementara masih banyak dosa yang belum terhapus dan masih banyak amalan yang belum aku lakukan.

Lalu aku mencoba untuk bangkit dan melaksanakan shalat tahajud, bahkan setelah shalat saya langsung lanjutkan dengan berzikir, akan tetapi perasaan tukut itu tetap tidak hilang bahkan menjadi-jadi, dan mendengan suara saja saya semakin takut.

Karena rasa takut tersebut sampai pagi, saya tidak berani tidur lagi karena takut Malaikat akan menjemput saya ketika saya sedang tertidur.

Kejadian ini membuat saya berfikir apakah ini teguran dari Allah SWT untuk saya karena sering melalaikan perintahnya yang kelak
di akhirat shalatlah yang paling pertama di hisab. Dan pada hari itu juga saya berjanji pada diri saya sendiri tidak akan pernah lagi melalaikan perintah Allah yang paling utama ini. Semoga pengalaman dan dari cewrita saya yang singkat ini bisa menjadi pedoman terutamanya buat saya pribadi dan kita semua.[]

Tidak ada komentar: