Kamis, 30 Maret 2017

TIGA HAL YANG MEMBUAT CELAKA

Ada tiga hal yang manusia mempunyai kecenderungan mengabaikannya, sehingga membuat dirinya celaka.
     Pertama, makan berlebihan dengan alasan masih sehat. Rasulullah selalu memberikan contoh (qudwah) yang baik dalam hal ini. Beliau senantiasa makan ketika merasa lapar dan berhenti sebelum kenyang.
     Kedua, memikul beban-beban yang berat dengan mengandalkan kekuatan.
     Ketiga, mengurangi pengamalan karena mengandalkan takdir. Orang yang senantiasa menunda-nunda amal kebaikan, sesungguhnya dia berada dalam kerugian yang nyata. Allah Swt berfirman: "Demi masa. Sesungguhnya manusia itu dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasehat menasehati supaya menetapi kesabaran." (QS. Al Ashr: 1-3)
     Kalau perhatian Anda hanya apa yang masuk ke perut, maka harga diri Anda ialah seperti apa yang keluar dari perut (tinja)...

Tidak ada komentar: